Tips Menyegarkan Kembali Sayuran Yang Layu

Rekan Buana pasti tahu kan kalau buah-buahan bisa disimpan dalam waktu yang agak lama, berbeda dengan jenis sayuran. Apalagi sayuran yang berupa dedaunan. Tapi ternyata kalau sayuran layu, Rekan Buana bisa melakukan cara ini untuk menyegarkannya kembali.

Menurut Chef Kholifalloh, pada umumnya sayuran dalam bentuk daun, maksimal hanya bisa bertahan selama dua hari jika disimpan di dalam lemari es.

“Sayuran tidak bisa bertahan lama, jika ingin disimpan dalam lemari es maka kesegarannya paling lama hanya kuat selama dua hari,” katanya.

Jika sayuran disimpan lebih dari sehari, biasanya kadar kesegarannya sudah menurun dan sayuran menjadi layu. Sayuran yang layu tentu saja kurang enak untuk dibuat olahan, karena teksturnya sudah lembek dan tidak gurih-gurih nyoyy lagi. Terlebih jika sayuran itu ingin dibuat salad. Selain rasa dan tekstur, kandungan gizinya pun pasti berkurang.

Chef yang akrab disapa Kholif ini mengatakan ada cara menyiasati sayuran yang hampir layu, yaitu dengan menyiramkan atau merendam sayuran dengan air es.

“Air es membuat sayuran yang hampir layu bisa kembali segar. Caranya sangat mudah, cukup rendam sayuran menggunakan air es maka tingkat kesegarannya akan kembali lagi,” katanya.

Cara ini bisa dilakukan pada sayuran yang telah disimpan tidak lebih dari dua hari. “Sayuran yang lebih dari dua hari tentu teksturnya sudah menjadi sangat layu dan sulit untuk membuatnya kembali segar,” tutupnya.

Rekan Buana ngga perlu repot sedih lagi kalau sayuran layu, tapi jangan ditunggu sampai sayurannya seminggu layu baru diberi air es yaa, sama aja boong..

Sumber

Tinggalkan Balasan