Lebaran? Inilah 5 Macam Makanan Ringan Khas lebaran di Indonesia

Lebaran sebentar lagii . .
Tak ada miskin tak ada kaya . . .
Semua sama di depan Tuhan . . .
Lala . . . lalala . . . . . lalalala . . .

Nah lirik diatas termasuk lagu yang sering diputar ditelevisi – televisi ketika mau lebaran lohh . . .
Ngomong – ngomong soal Lebaran ya rekan buana, Lebaran emang bener-bener jadi momen spesial banget untuk seluruh masyarakat terutama yang beragama islam, bukan berarti agama selain islam ga bisa ikutan merayakannya lohh, tetep bisa kok . .

Mengapa lebaran dianggap momen spesial, karena biasanya masyarakat yang merayakannya bersama keluarga pada saat lebaran. Tetapi lebaran juga sebagai ajang penyambung tali silaturahmi loh ternyata, lebarang juga identik dengan makanannya yang beraneka ragam terutama kue kering. Lebaran terasa belum lengkap tanpa kehadiran kue-kue kering. Sajian kue apa ajasih yang menjadi kue  khas lebaran di Indonesia? Berikut adalah 5 macam makanan ringan khas lebaran sebagai referensi sajian di rumahmu . . .

1. Kacang Goreng

031044500_1435677533-Resep-Kacang-Bawang-Renyah

Pengolahannya yang sangat mudah dan rasa yang gurih menjadi alasan tersedianya kacang goreng di meja tamu rekan buana pada saat lebaran. Selain itu, kacang goreng menjadi pilihan karena harga yang terjangkau dan disukai oleh anak-anak maupun dewasa. Kacang goreng dengan berbagai varian rasa juga dapat menjadi alternatif sajian gurih pengisi perut saat lebaran.

2.  Dodol Betawi atau Kue Keranjang

Kue-Keranjang-dan-Dodol-Betawi

Dodol ataupun kue keranjang saat ini adalah makanan yang jarang ditemui di hari-hari biasa. Biasanya penjualan dodol dan kue keranjang akan meningkat pada hari – hari besar, seperti hari raya Idul Adha, Idul Fitri, Natal dan lain lainnya. Makanan manis yang legit ini memiliki ciri khas masing-masing di setiap daerahnya loh rekan buana. Penyajiannya ada yang berupa bungkusan seperti permen atau ada pula yang dipotong-potong dan disajikan di atas piring begitu saja.

3.  Nastar

cara-membuat-kue-kering-nastar-enak-dan-manis

Siapa yang ga kenal dengan kue yang satu ini? Kue kuning berbentuk bulat dengan isi selai nanas ini, masih menjadi primadona saat lebaran. Nastar hampir dipastikan hadir di setiap rumah yang merayakan lebaran. Penggemar kue ini pun tidak mengenal usia. Mulai dari anak-anak hingga orang tua, kue nastar menjadi idaman bersama karena tekturnya yang lembut dan manis. mmmmm yummyy banget dong yahhh . .

4.  Putri Salju

putri salju bintang

Kecil, putih, lembut, dan manis. Mungkin inilah alasan mengapa kue berbentuk pada umumnya bulan sabit, tetapi ada juga loh yang berbagai bentuk seperti bintang, bulat, dan variasi lainnya ini dinamakan putri salju. Meskipun belum diketahui pasti dari daerah mana kue ini berasal ya rekan buana, putri salju selalu dinanti saat lebaran tiba. Penggemarnya kebanyakan adalah anak-anak karena gula halus yang manis begitu menggoda untuk disantap.

5.  Kastengel

resep kastengel ncc

Bagi para penggemar keju nih khususnya, tentu sudah sangat familiar dengan kue kering yang satu ini. Kue berbentuk balok kecil dengan taburan keju kering di atasnya merupakan sajian yang sangat lezat dan ga kalah lezat dari kue kue kering lainnya yang tidak pernah bosan untuk disantap saat lebaran. Kue dengan cita rasa asin gurih ini dapat dengan mudah ditemukan menjelang lebaran atau juga diolah sendiri dengan pembuatan yang tidak terlalu rumit.

 

Makanan ringan diatas merupakan referensi dari kita nih rekan buana. Sudah adakah salah satu macam makanan ringan khas lebaran tersebut dirumah kalian? atau ada yang lainnya? atau belum? Yukyukyuk . . . Tunggu apalagi

Tinggalkan Balasan